WHAT'S NEW?
Loading...

Kokoro ga Sakebitagatterunda (The Anthem of Heart - Beautiful Word, Beatiful World)



Adakah yang belum nonton film ini ?
Kalau belum, silahkan di tonton dulu deh~
Siapin tisu dan popcorn-nya ya~~

_______________________

Film ini mengisahkan tentang Jun Naruse yang kehilangan kemampuan berbicara-nya setelah kedua orangtua-nya berpisah. Merasa itu semua kesalahannya, Jun pun mulai berhenti berbicara, takut dan khawatir akan menyakiti dan melukai orang lain dengan kata-katanya.

Suatu hari Jun, menceritakan kisahnya kepada Takumi, seorang anak laki-laki di kelasnya melalui pesan singkat. Setelah itu Jun menyadari bahwa ia bisa bernyanyi untuk mengungkapkan isi hatinya. Jun dan Takumi yang terpilih sebagai anggota pertunjukkan sekolah kemudian menyusun rencana pertunjukkan sebuah musikal bersama anggota lainnya, Naito dan Daiki.

Awalnya mereka berempat saling tidak akur, Takumi dan Naito yang saling salah paham, serta Daiki yang merasa frustasi karena cedera sebelum pertandingan baseball.

dan kemudian......
silahkan cek langsung di filmnya ya ~
Hehe...

____________________________


"Kata-kata itu bisa menyakiti orang lain"
"Kau boleh menyakitiku, aku ingin mendengar semua yang ada di hatimu"
-Jun Naruse to Sakagami Takumi
Genre : School. Romance, Drama
Ranked My Animelist : 160

Awalnya saya tertarik dengan film ini karena posternya pada gambar di atas ini yang saya lihat di ANN (Anime News Network) pertengahan tahun lalu. Kesannya sepi dan merindu~
Eaaa...

Well, meskipun sudah rilis sejak September tahun lalu, anime ini masih kerasa (?) baru kok.. Soalnya versi Blueray baru muncul awal April ini, mengingat anime-nya rilis di UK dan negara lainnya Februari tahun ini.

Poin lain yang bikin saya penasaran dengan film Kokosake, karena tim creative Anohana yang mengerjakan Kokosake Project ini. Jadi udah prediksi dari awal sih bakalan nangis, dan bener aja saya nangis sepanjang film.

*hiks*

Kerasa pernah melukai orang lain lewat kata-kata, pernah di salahkan dan di sudutkan, pernah berhenti berbicara, menyalahkan situasi dan kondisi..
ya, sesuatu seperti itu.

Sama seperti Anohana, film ini bakal bikin kamu terhanyut (?) dalam kisahnya. Ratingnya di IMDB, ANN, dan juga My Animelist terbilang tinggi~

So, silahkan di tonton~



Yak, sebelum saya keceplosan untuk curhat. Saya akhiri post ini, sekian dan sampai jumpa~~


0 komentar:

Posting Komentar